Oleh: Siti Hajar
Chilli oil atau minyak cabai
adalah bumbu berbasis minyak yang diinfus dengan cabai dan rempah-rempah,
memberikan rasa pedas yang khas serta aroma yang menggugah selera. Chilli oil
berasal dari Tiongkok dan telah menjadi bagian penting dalam berbagai masakan
Asia, terutama di hidangan seperti dumpling, mi, dan nasi goreng. Minyak ini
umumnya terbuat dari minyak sayur, cabai kering, bawang putih, dan aneka rempah
seperti lada Sichuan, jahe, serta daun salam.
Dalam beberapa tahun terakhir, chilli
oil semakin populer di Indonesia, terutama karena tren kuliner pedas yang
digemari banyak orang. Mie Gacoan, Mie Jebew, hingga pangsit kukus banyak
menggunakan chilli oil sebagai sausnya. Chilli oil menambah cita rasa gurih dan
pedas yang khas, menjadikannya pilihan favorit bagi pecinta makanan pedas.
Cara Mudah Membuat Chilli Oil
Untuk mendapatkan rasa chilli oil
yang lebih autentik dan kompleks, beberapa bahan tambahan bisa digunakan.
Berikut langkah-langkahnya:
Bahan-bahan:
- 250 ml minyak sayur (misalnya minyak kelapa sawit
atau minyak wijen campuran)
- 10-15 cabai kering, dihaluskan atau dicincang kasar
- 1 sdm bubuk cabai (opsional, untuk warna lebih
merah)
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 2 cm jahe, iris tipis
- 1 batang kayu manis (opsional)
- 2 lembar daun salam
- 1 sdt lada hitam atau lada Sichuan (untuk rasa
lebih khas)
- 1 sdm gula
- 1 sdt garam
- 1 sdt kecap asin (opsional, untuk menambah rasa
umami)
Cara Membuat:
- Panaskan minyak dalam panci dengan api kecil hingga
cukup panas, tetapi tidak sampai berasap.
- Masukkan bawang putih, jahe, dan rempah-rempah
lainnya (lada, kayu manis, daun salam). Tumis hingga harum.
- Tambahkan cabai kering dan bubuk cabai, aduk rata.
- Masak dengan api kecil selama 5-10 menit hingga
minyak berubah warna merah pekat.
- Tambahkan garam, gula, dan kecap asin, aduk rata.
- Saring minyak untuk membuang ampas rempah-rempah
(opsional, bisa juga dibiarkan agar lebih berbumbu).
- Simpan dalam wadah kaca dan gunakan sesuai
kebutuhan.
Chilli Oil untuk Lidah Orang
Indonesia
Agar sesuai dengan selera orang
Indonesia, chilli oil bisa dibuat dengan cabai rawit merah untuk rasa pedas
yang lebih menggigit. Selain itu, menambahkan bawang merah goreng bisa
memberikan aroma khas yang lebih familiar di lidah orang Indonesia.
Apakah Chilli Oil Cocok untuk Mie
Caluk Aceh?
Mie Caluk, sebagai mi khas Aceh
yang disajikan dengan kuah kacang atau sambal, bisa saja dipadukan dengan
chilli oil. Namun, karena kuahnya sudah cukup berbumbu, chilli oil perlu
disesuaikan agar tidak mendominasi rasa aslinya. Sebaiknya gunakan chilli oil
dalam jumlah sedikit atau modifikasi dengan menambahkan sedikit asam sunti khas
Aceh agar lebih menyatu dengan cita rasa Mie Caluk.
Ayo, yang menyukai rasa rasa
pedas dan gurih khas chilli oil kamu bisa membuatnya sendiri di rumah. Silakan
mencoba. []