5 Tempat Wisata Kesehatan di Aceh yang Bisa Kamu Kunjungi

 


Oleh: Siti Hajar

Aceh bukan hanya kaya akan wisata alam dan budaya, tetapi juga memiliki tempat-tempat wisata kesehatan yang menawarkan pengalaman menyegarkan bagi tubuh dan pikiran. Jika kamu mencari destinasi untuk relaksasi, penyembuhan alami, atau sekadar melepas penat dengan terapi kesehatan, berikut beberapa tempat di Aceh yang wajib kamu kunjungi.

1. Pemandian Air Panas Ie Seuum, Aceh Besar

Terletak di Kecamatan Seulimeum, pemandian air panas ini menjadi salah satu destinasi favorit untuk relaksasi. Airnya mengandung belerang alami yang dipercaya baik untuk kesehatan kulit dan membantu meredakan nyeri sendi. Suasana sekitar yang dikelilingi pepohonan hijau juga memberikan ketenangan tersendiri bagi para pengunjung.

Menuju ke tempat pemandian ini kamu bisa mengambil jalan Banda Aceh-Pelabuhan Malahayati. Jaraknya hanya sekitar 30 KM atau sekitar 45 menit menggunakan kenderaan roda atau dengan mobil. Sebelum kami memasuki Kawasan Pelabuhan Malahayati ada simpang ke arah kanan. Belok ke simpang itu, kemudian jalan lagi sekitar 3 KM, memasuki kampun ie suum kamu akan menemukan petunjuk jalan menuju Lokasi sumber air panas yang dituju.

2. Pemandian Air Panas Gunung Pandan, Aceh Tamiang

Jika kamu ingin menikmati suasana pemandian air panas yang lebih alami, Gunung Pandan di Aceh Tamiang bisa menjadi pilihan. Lokasinya berada di kawasan hutan yang masih asri, sehingga selain berendam, kamu juga bisa menikmati udara segar dan keindahan alam sekitar. Air panas di sini berasal langsung dari mata air pegunungan yang mengandung mineral alami.

3. Pantai Ujong Batee, Aceh Besar

Pantai ini dikenal dengan pasir hitamnya yang mengandung mineral tinggi dan sering dimanfaatkan untuk terapi kesehatan, terutama bagi yang memiliki masalah pada persendian. Banyak orang percaya bahwa berjalan di atas pasir hangat bisa membantu melancarkan peredaran darah. Ditambah dengan suara deburan ombak dan udara laut yang segar, tempat ini cocok untuk relaksasi pikiran.

Namun, demikian sangat tidak disarankan jalan di tengah terik matahari. Kakimu bisa melepuh. Jangan ya,  dek ya! Jangan…

4. Sumber Air Sejuk di Pegunungan Tangse, Pidie

Bagi yang lebih suka terapi dengan air sejuk, kawasan pegunungan Tangse di Pidie menawarkan sumber air alami yang jernih dan menyegarkan. Mandi atau sekadar merendam kaki di sini bisa memberikan efek terapi bagi tubuh, terutama dalam mengurangi stres dan meningkatkan sirkulasi darah. Bagi yang tidak terbiasa, siap-siap menggigil.

Untuk menghindari hawa dingin yang mungkin membuat tubuhmu menggigil kamu bisa dengan perlahan masuk ke air. Atau dengan mengambil air dengan tangan. Kemudian membasuh muka. Apabila kamu ingin mandi, mulakan dengan mengambil air dan menyiramkan ke kaki, kemudian ke anggota tubuh lain. Jika sudah mulai basah baru kamu nyemplung. Ini versi aku sih. Untuk kamuy a terserah aja. Kalau kedinginan bisa jadi kamu tidak akan berlama-lama di tempat ini.

5. Pemandian Geureudong, Aceh Jaya

Kolam Pemandian Geureudong, terletak di Desa Ie Jeureungeh, Kecamatan Sampoinet, Kabupaten Aceh Jaya. Kolam ini menawarkan keindahan alam yang luar biasa dengan air yang jernih dan segar, diapit oleh pepohonan rimbun, menciptakan suasana yang tenang dan damai.

Meskipun akses menuju tempat ini mungkin agak menantang, pemandangan alam yang menawan sepanjang perjalanan akan membuahkan rasa puas saat tiba di lokasi. Kolam Pemandian Geureudong menawarkan kesempatan bagi para pengunjung untuk berenang atau sekadar merendam tubuh di bawah sinar matahari. Kamu akan menikmati suasana mandi yang rileks yang dapat mengurangi stress dan kepenatan aktivitas harian kamu.

Wisata kesehatan bukan hanya tentang menikmati pemandangan yang indah, tetapi juga memberi manfaat bagi tubuh dan pikiran. Aceh memiliki banyak destinasi yang bisa menjadi pilihan bagi siapa saja yang ingin menyegarkan diri secara alami. Jika kamu berkunjung ke Aceh, jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati keindahan sekaligus manfaat kesehatan dari tempat-tempat ini!

Lebih baru Lebih lama